Jumat, 14 Januari 2011

amalisa managemen jaringan

Abstract
“Peningkatan Pelayanan” adalah suatu kata yang sangat didambakan oleh pelanggan, apapun bentuk bisnisnya tak terkecuali pada harapan pelanggan PT. Aplikanusa Lintasarta. Dalam rangka peningkatan pelayanan pelanggan tersebut PT. Aplikanusa Lintasarta dengan Sistem Manajemen Gangguan Jaringan Pelanggan sebagai ujung tombak dari pelayanan yang nantinya dapat memberikan kepuasan pada pelanggan.
Sistem yang dibangun ini mampu melakukan proses pengolahan data pelanggan dan data gangguan pelanggan yang secara otomatis akan mempercepat penanganan gangguan jaringan pada pelanggan sehingga dapat meningkatkan kinerja pegawai dan meningkatkan kepuasan pelanggan. Ketersediaan informasi yang cepat, akurat dan menyeluruh disamping akan membantu dalam proses pelayanan terhadap pelanggan, juga akan sangat membantu dalam membenahi manajerial perusahaan khususnya di Divisi Pelayanan Pelanggan dan membantu perusahaan untuk menentukan langkah-langkah berikutnya yang akan diambil sebagai kebijaksanaan.
Sistem Manajemen Gangguan Jaringan Pelanggan ini dibangun dengan software Macromedia Dreamweaver yang digunakan sebagai editor web dan ApacheFriends XAMPP (basic package) version 1.5.0-pl1 yang merupakan bundle yang di dalamnya sudah termasuk PHP, web server Apache dan database server MySQL, serta MySQL 5.0.15 yang digunakan untuk pengolahan database MySQL.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar